40 CARA MENGHEMAT UANG BELANJA BULANAN

40 CARA MENGHEMAT UANG BELANJA BULANAN

Cara menghemat uang belanja - Harga-harga biaya kebutuhan hidup sehari-hari semakin melonjak, tapi penghasilan Anda masih tetap tidak ada kenaikan. Hal ini dialami banyak orang. Bagaiaman mengatasi hal ini? Ya, salah satunya dengan melakukan penghematan uang belanja bulanan. Bagi Anda seorang ibu rumah tangga tentu harus memutar otak bagaimana untuk meminimalkan pengeluaran keluarga tiap bulan. Jangan bingung karena beberapa tips di bawah ini akan menjelaskan beberapa cara menghemat uang belanja bulanan yang bisa Anda kerjakan dengan mudah. Silakan disimak, semoga membantu.

Cara menghemat uang belanja dengan memperhatikan trik berbelanja hemat
  • Berbelanja di pasar. Dengan berbelanja di pasar maka Anda akan dapat memperoleh harga yang lebih murah dan dapat dutawar dibanding jika Anda berbelanja di supermarket.
  • Berbelanja barang-barang diskon. Manfaatkan diskon untuk memperoleh barang-barang kebutuhan keluarga dengan harga hemat.
  • Berbelanja dengan kupon. Manfaatkan kupon atau voucher yang Anda miliki untuk berbelanja dengan mendapatkan potongan harga yang lebih murah.
  • Belilah barang-barang yang berkualitas dan awet agar tidak cepat rusak dan Anda tidak sering membeli gantinya.
  • Hindari toko favorit Anda agar tidak tergiur untuk berbelanja.
  • Bandingkan harga terlebih dahulu sebelum membeli barang.
  •  Stop berbelanja dengan menggunakan kartu kredit.
Cara menghemat uang belanja dengan memperhatikan cara mengolah makanan yang tepat
  • Memasak makanan dengan porsi yang tepat aagr tidak ada yang terbuang.
  • Mengolah atau masak makanan sendiri di rumah. Minimalkan kegiatan makan di luar rumah karena uang Anda akan cepat terkuras.
  • Beli makanan segar, bukan makanan kalengan. Makanan segar selain lebih sehat juga harganya relatif lebih murah dibanding dengan makanan kalengan.
  • Isi kulkas Anda secukupnya, jangan terlalu berlebihan agar bahan makanan yang Anda simpan tidak ada yang terbuang karena rusak atau busuk.
Cara menghemat uang belanja dengan mengatur kondisi dapur
  • Simpan makanan dan bahan makanan Anda dengan baik di kulkas agar makanan tetap segar dan awet, tidak cepat rusak.
  • Menyusun menu makan sehar-hari selama seminggu agar lebih terkontrol.
  • Rajin membersihkan isi kulkas dan dapur secara berkala. Dengan kegiatan positif ini maka Anda akan sering menemukan beberapa makanan sehat yang masih Anda miliki.
  • Isi kulkas Anda dengan beberapa jenis makanan yang awet dan tahan lama, seoerti daging dan sayuran.
Cara menghemat uang belanja dengan memperhatikan pengelolaan uang secara bijak
  • Alokasikan berbelanja secara mingguan dengan perencanaan yang matang dan tepat.
  • Susun beberapa pos pengeluaran setiap bulan. Bagi uang penghasilan Anda ke dalam beberapa pos pengeluaran, seperti belanja makanan, biaya sekolah, biaya listrik dan air, angsuran rumah, dan sebagainya.
  • Memaksakan diri untuk selalu bisa menabung setiap bulan. Upayakan menabung sekitar 10-20% dari total penghasilan keluarga Anda setiap bulan.
  • Catat semua pengeluaran sebulan menggunakan aplikasi keuangan atau catatan biasa. Catatan ini bertujuan agar Anda dapat mengontrol jumlah pengeluaran keluarga.
  • Coba hitung pengeluaran Anda per jam. Misal, Anda bekerja per jam mendapatkan uang 50 ribu maka dengan membeli kopi seharga 15 ribu, sama artinya Anda telah memangkas 18 menit waktu kerja Anda.
  • Alokasikan dana darurat untuk mempersiapkan kebutuhan mendadak dan urgent.
Cara menghemat uang belanja dengan menanamkan hidup hemat pada anak
  • Mengajarkan anak untuk menabung.
  • Mengajarkan anak untuk membeli barang yang ia inginkan dari uang sendiri.
  • Membawakan bekal pada anak
Cara menghemat uang belanja dengan melakukan gaya hidup sederhana
  • Biasakan membawa bekal makanan setiap hari untuk suami bekerja di kantor dan anak untuk dibawa ke sekolah.
  • Biasakan membawa bekal air minum sendiri daripada mengeluarkan uang untuk membeli minuman.
  • Batasi penggunaan telepon seluler untuk menghemat pengeluaran pulsa.
  • Batasi penggunaan internet untuk mengurangi pengeluaran biaya internet.
  • Stop berlangganan siaran televisi berbayar.
  • Jika tidak terlalu membutuhkan, Anda bisa menghentikan berlangganan surat kabar atau majalah.
  • Kurangi intensitas Anda untuk bersenang-senang. Misal menonton bioskop hanya 1 bulan sekali saja.
Cara menghemat uang belanja dengan membayar hutang
  • Bayar hutang atau angsuran secara rutin sesuai jadwal. Hal ini menghindari adanya uang denda yang harus Anda keluarkan jika Anda melanggar batas jatuh tempo pembayaran angsuran.
  • Bayar hutang kartu kredir setiap akhir bulan.
  • Mengatur auto debit atau transfer otomatis tagihan hutang Anda agar tidak terlupa atau terlambat.
  • Mencoba melakukan permohonan refinancing untuk cicilan rumah atau mobil Anda.
Demikian beberapa cara menghemat uang belanja bulanan yang bisa Anda lakukan. Jika Anda sudah melakukan beberapa atau semua cara di atas, namun jumlah pengeluaran Anda tiap bulan masih saja berlebih maka Anda bisa melakukan cara lain yang terbukti efektif dalam membantu Anda menemukan solusi dalam mengatasi masalah keuangan keluarga Anda. Yaitu dengan mengikuti Pelatihan Zona Kaya di Bioenergi Center. Dengan mengikuti pelatihan ini diharapkan Anda dapat meningkatkan penghasilan Anda untuk menunjang kualitas hidup Anda menjadi lebih baik, lebih sukses dan sejahtera.

Tidak ada komentar: